Aji Rum Dapat Ucapan Terima Kasih dari Warga Kendo Saat Pengukuhan Tim Pemenangan AMANAH

Advertisement

Aji Rum Dapat Ucapan Terima Kasih dari Warga Kendo Saat Pengukuhan Tim Pemenangan AMANAH

9 Okt 2024



Kota Bima || bimakita - Calon Walikota Bima, H. Mohammad Rum, MT (Aji Rum), mendapatkan sambutan hangat dan ucapan terima kasih dari warga Kelurahan Kendo, Kecamatan Raba, atas program-program yang telah dirasakan langsung manfaatnya selama masa jabatannya sebagai Pj. Walikota Bima pada tahun 2023-2024. Momen ini terjadi dalam acara pengukuhan tim pemenangan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Bima, AMANAH (Aji Rum - Umi Inah), Selasa (8/10).

Salah satu program yang mendapat apresiasi besar dari warga adalah pemasangan lampu jalan di beberapa titik di Kelurahan Kendo. Walaupun belum mencakup seluruh wilayah, warga merasa bersyukur karena jalanan yang sebelumnya gelap kini mulai diterangi. 

Foto : Masrun, Tokoh Masyarakat Kelurahan Kendo

Salah satu tokoh masyarakat Kendo, Masrun, dalam sambutannya di hadapan Aji Rum dan warga, menyatakan alasannya mendukung pasangan ini.

“Kami mendukung Pasangan Aji Rum dan Umi Inah karena visi dan misi mereka yang merakyat. Selain itu, program-program yang sudah dijalankan Aji Rum saat menjadi Pj. Walikota, seperti pemasangan lampu jalan di Kendo, telah memberikan dampak langsung bagi kami. Walaupun belum banyak, sekarang beberapa jalan sudah tidak gelap lagi. Ini membuktikan bahwa Aji Rum telah memperhatikan kampung kami,” ujarnya


Masrun menambahkan dan , turut menyampaikan harapannya agar program-program yang telah dimulai dapat dilanjutkan dan ditingkatkan setelah Aji Rum terpilih sebagai Walikota Bima.

 "Setelah terpilih nanti, kami berharap pemasangan lampu jalan di Kendo bisa ditambah, dan jalan-jalan yang rusak, terutama jalan menuju ladang kami, bisa segera diaspal," Ungkapnya. 

Menanggapi harapan warga, Aji Rum dalam orasi politiknya berjanji akan memprioritaskan kebutuhan masyarakat Kendo, yang mayoritas berprofesi sebagai petani. Ia menegaskan komitmennya untuk memberikan perhatian lebih pada infrastruktur pertanian dan kebutuhan dasar warga.

“Jika terpilih, saya akan memastikan perbaikan irigasi pertanian, penyediaan bibit gratis, perbaikan jaringan irigasi yang rusak, dan memastikan ketersediaan pupuk serta stabilitas harga hasil pertanian. Infrastruktur jalan menuju ladang juga akan kita perbaiki agar kegiatan pertanian bisa berjalan lancar,” ujar Aji Rum disambut tepuk tangan meriah dari warga yang hadir.

Acara pengukuhan tim pemenangan AMANAH di Kelurahan Kendo ini semakin memperkuat dukungan warga kepada pasangan calon nomor urut 2, dengan harapan besar bahwa Aji Rum dan Umi Inah dapat membawa perubahan nyata bagi Kota Bima, khususnya untuk kesejahteraan warga Kendo.